Suasana di dermaga palabuhanratu atau pelabuhanratu sukabumi jawa barat, kawasan yang merupakan tempat atau pusat pelelangan ikan, kondisi airnya sedang surut, biasanya hal ini di akibatkan karena pengaruh perubahan iklim cuaca.
Foto ini saya ambil di awal tahun tepatnya di tanggal 12 januari 2022, tampak perahu para nelayan bersandar di dermaga ini, dan dikatakan juga pada saat itu sedang sulit mencari ikan yang berpengaruh pada harga ikan jadi lumayan mahal.
Kawasan tempat pelelangan ikan ini berada di pusat kota palabuhanratu, yang biasanya ramai di kunjungi pada saat lagi musim ikan.
Palabuhanratu salah satu daerah penghasil ikan laut dengan kualitas terbaik yang ada di jawa barat, hal ini bisa kita lihat tidak sedikit hasil tangkapan ikan oleh para nelayan palabuhanratu di kirim ke beberapa wilayah di luar sukabumi.
Biasanya pada jam jam tersebut, hasil tangkapan ikan yang langsung dari para nelayan suka langsung di perjual belikan pada saat itu juga.
Namun sebaliknya jika sedang musim ikan, suasana keramaian yang penuh sesak bakal terlihat di tempat pelelangan ini, karena harga ikan bisa jadi lebih murah dari harga normalnya.
Banyaknya wisatawan yang datang pada hari itu, dikarenakan mereka ingin membeli ikan secara langsung untuk di bawa pulang sebagai oleh oleh.
Nah demikianlah suasana yang terjadi pada kawasan tempat pelelangan ikan di pelabuhanratu yang terjadi di tahun 2022 tepatnya pada bulan januari.
Semoga para nelayan palabuhanratu selalu mendapatkan hasil terbaik dalam mencari atau menangkap ikannya, dan selalu di beri keselamatan selama berada di tengah laut.