Iklan

iklan

Iklan

iklan
,

Iklan

iklan

Rekomendasi 10 Tempat Mancing Terbaik di Pantai Palabuhanratu Sukabumi

Admin
18 Mei 2023, 22:23 WIB Last Updated 2023-12-18T16:56:44Z

Mancing di pantai, kegiatan ini sudah menjadi aktivitas yang sering dilakukan, bahkan ada yang sudah di jadikan hobi oleh sebagian orang. dengan aktivitas seperti ini bisa menghilangkan rasa jenuh dan bisa meredakan rasa lelah akibat kegiatan sehari-hari, seperti habis bekerja. begitulah yang di katakan oleh sebagian para penghobi mancing.


Aktivitas memancing ini bisa di lakukan di mana saja, tidak harus memilih tempat mancing  yang nyaman, seperti kita bisa memancing di Empang, di sungai bahkan memancing di laut. pada kesempatan kali ini jika teman-teman hobi mancing di laut atau di pantai, maka admin akan merekomendasikan beberapa Tempat Mancing yang berada di wilayah pantai palabuhanratu, sukabumi jawa barat.


Tempat mancing terbaik di pantai palabuhanratu

Tempat mancing terbaik di Pantai palabuhanratu


Palabuhanratu merupakan wilayah yang berada di pesisir selatan, yang mana kawasan ini terkenal dengan keindahan pantainya. dan buat teman-teman yang gemar mancing jika kebetulan akan liburan ke pelabuhan ratu, bisa coba kunjungi tempat-tempat pemancingan sebagai berikut ini.


1. Pantai Batu Bintang


Lokasi pemancingan disini jadi salah satu tempat mancing yang sering di kunjungi, baik itu oleh warga sekitar bahkan oleh para wisatawan yang liburan ke pantai batu bintang palabuhanratu, sukabumi jawa barat.


Lokasi tempat mancing pantai batu bintang berada di desa Jayanti kecamatan pelabuhanratu, posisinya berada di samping PLTU. di kawasan ini banyak para pemancing yang datang dari pagi, siang sore, bahkan pada malam hari.


2. Pantai Cipatuguran


Kawasan ini juga merupakan tempat yang sering di kunjungi oleh para pemancing, pantai cipatuguran memiliki ombak yang tenang, dan merupakan salah satu kawasan pantai wisata yang berada paling dekat dengan kota palabuhanratu


Lokasinya beralamatkan di wilayah cipatuguran, dan akses masuknya nya bisa kita tempuh lewat jalan pelita di pertigaan kota pelabuhan ratu.


3. Dermaga Palabuhanratu


Dermaga palabuhanratu merupakan pusat atau sentral tempat pelelangan ikan, dan tidak hanya sebagai tempat bersandar kapal-kapal atau perahu milik nelayan, kawasan ini juga ramai di kunjungi oleh para pemancing


Tempat mancing di dermaga palabuhanratu memiliki beberapa titik yang setiap harinya tidak pernah sepi di kunjungi, seperti pemancingan di dermaga 1 dan di dermaga 2. dan jika kita ingin mencoba mancing ikan di tengah laut, kita harus menaiki perahu yang bersandar di kawasan dermaga ini, yang nantinya akan mengantarkan kita ke tengah lautan.


4. Pantai Gado Bangkong


Masih berada di kawasan dermaga palabuhanratu, lokasi pemancingan ini bisa di bilang salah satu spot pemancingan yang selalu ramai setiap harinya. dikarenakan pantai gado bangkong tempatnya yang nyaman, dan strategis untuk di kunjungi.


Bernama pantai gado bangkong, lokasi tempat ini punya sejarah dan namanya sangat terkenal. pemancingan pantai gado bangkong sering di datangi para pemancing dari berbagai kalangan usia, bahkan wanita pun sering terlihat memancing di lokasi ini.


5. Pantai Karang Pamulang


Lokasi pemancingan pantai karang pamulang masih berada dekat kota Palabuhanratu, akses masuk ke lokasinya lewat jalan raya babadan.


Pantai karang Pamulang, dilokasi ini kita bisa mancing pada sebuah tanggul, yang merupakan tempat dermaga baru, namun masih dalam proses pembangunan hingga sampai saat ini.


6. Mancing di Pantai Citepus


Kawasan pantai citepus, merupakan pantai wisata yang memiliki spot Pemancingan di sepanjang garis pantainya. setiap harinya disini kita bakalan melihat warga lokal sedang asyik memancing di tepian bibir pantai.


Adapun kawasan yang selalu ramai di kunjungi oleh para pemancing diwilayah pantai citepus ialah, Pantai istana presiden. yang mana lokasi pemancingan di pantai ini berada pada sebuah karang, yang posisinya berada di bawah bangunan atau gedung yang sering di sebut istana presiden.


7. Pantai Muara Citepus


Masih berada di kawasan pantai citepus, muara ini lokasi yang sering di jadikan tempat istirahat atau rest area oleh para pengendara maupun wisatawan, dan lokasi ini memiliki area pemancingan yang bisa teman-teman Kunjungi.


Berada di tepian jalan raya citepus, pemancingan muara citepus jadi salah satu tempat mancing paling strategis dan nyaman di wilayah palabuhanratu, dan kita juga bisa mancing sambil bersantai di tempat ini.


8 Pantai Karang Hawu


Selain terkenal dengan keindahan pantainya, pantai karang hawu yang merupakan kawasan wisata populer di sukabumi memiliki spot mancing yang tidak pernah sepi di kunjungi.

Kawasan mancing yang paling di favorit kan di wilayah ini yaitu di atas karang. pantai karang hawu berada di cisolok kabupaten sukabumi jawa barat. dan tidak jauh dari pantai karang hawu masih ada juga lokasi pemancingan lainnya, seperti pantai kobeng dan pantai karang papak.


9 Pantai Pajagan


Lokasi pemacingan ini berada di sebuah tanggul yang merupakan dermaga di cisolok. meskipun lokasi Pemancingan disini terlihat sangat nyaman, namun untuk selalu hati-hati karena posisi kita bakal berada diatas ketinggian dari permukaan laut.


Pantai pajagan berada di desa cikahuripan cisolok, daerah ini juga memiliki tempat pemancingan yang bisa teman-teman datangi, dan untuk yang belum tau arah masuk ke tempat ini, teman-teman bisa menggunakan layanan google maps. karena akses masu ke lokasi pantai Pajagan kita harus melewati pemukiman warga.


10 Pantai Cikembang


Pantai cikembang merupakan kawasan pantai yang berada paling ujung di Jawa barat, dan di lokasi ini memiliki spot pemancingan yang selalu ramai di datangi oleh para mancing mania. pantai yang di hiasi batu-batuan ini dari pagi hingga sore tidak pernah sepi dari aktivitas para pemancing.


Pantai cikembang berada di desa pasir baru kecamatan cisolok Jawa barat. adapun tempat mancing lainnya yang masih berdekatan dengan pantai cikembang adalah pantai cibangban, pantai karang haji dan pantai Legon pari.


Nah demikianlah beberapa kawasan atau lokasi mancing yang bisa dikunjungi di wilayah palabuhanratu sukabumi jawa barat. jadi buat teman-teman yang mau liburan ke sini, terutama yang hobi mancing jangan lupa untuk membawa alat pancingannya.

Iklan

iklan